This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Saturday, 10 November 2012

HASIL POLLING: Yuto Nagatomo Terbaik Asia Bulan Oktober 2012 Versi Pembaca & Redaksi GOAL.com


Yuto Nagatomo -Inter (getty)


Bek FC Internazionale Yuto Nagatomo telah terpilih sebagai pemain terbaik Oktober 2012 pilihan pembaca. Terpilihnya Nagatomo membuat ia menjadi pemain ketiga asal Jepang yang tampil sebagai terbaik bulanan.

Pemain berusia 25 tahun ini berposisi sebagai bek kiri, namun bisa ditempatkan sebagai winger kiri atau kanan di Inter. Setelah membantu Nerazzurri mengalahkan Fiorentina 2-1, Nagatomo mendapatkan kartu merah ketika menekuk AC Milan 1-0.

Selang satu pekan kemudian, Nagatomo menghapus hari buruknya di San Siro untuk memperlihatkan performa mengesankan di Stade de France, serta memberikan assist kepada Shinji Kagawa saat menaklukkan Prancis 1-0. Tapi sukses itu tidak berulang saat Jepang dipermak Brasil 4-0.

Nagatomo kembali beraksi bagi Inter di akhir bulan, dan tampil tangguh ketika membkap Bologna 3-1. Kontribusi Nagatomo tak pelak membantu Inter meraih hasil tanpa terkalahkan sepanjang bulan lalu.

Melalui polling yang dilakukan di seluruh GOAL.com di Asia, para pembaca juga mengakui performa mengesankan Son Heung-Min bersama Hamburg. Ia mencetak dua gol kemenangan pada Oktober.

Di saat tim terbaik pilihan GOAL.com menarik perhatian para pembaca kami, dari sisi bangku cadangan juga mendapat reaksi positif dari salah satu pemain.

“Walau hanya di bangku cadangan, itu membantu kepercayaan diri saya. Itu berarti saya belum melakukan yang terbaik. Masih ada kesempatan bagi saya untuk meningkatkan kemampuan, dan berharap terpilih [dalam tim terbaik versi GOAL.com] berikutnya,” ujar gelandang Jiangsu Sainty Ji Xiang

Monday, 29 October 2012

INDONESIANS ABROAD: Arthur Irawan Tak Dimainkan, Victor Igbonefo Cetak Gol Pertama


Arthur Irawan

Espanyol B


Keberuntungan sepertinya belum berpihak kepada Arthur Irawan. Setelah tidak dimainkan ketika Espanyol B mengalahkan Yeclano, nama Arthur kembali tak masuk ke dalam daftar susunan pemain saat bermain imbang tanpa gol melawan AE Prat di Estadio Municipal Sagnier akhir pekan kemarin.

Greg Nwokolo

Chiangrai United


Performa mengesankan diperlihatkan Greg Nwokolo dalam lanjutan Thailand Premier League (TPL) akhir pekan kemarin. Greg mencetak satu gol dan memberikan satu assist untuk membalikkan ketertinggalan menjadi keunggulan ketika mengalahkan TTM Chiangmai 3-2. Greg membawa Chiangrai unggul 2-1 di menit ke-52 usai menerima umpan Leandro. Pada menit ke-75, giliran Greg yang memberikan umpan kepada Leandro untuk memberikan Chiangrai keunggulan 3-1.

Victor Igbonefo

Chiangrai United


Seperti halnya Greg Nwokolo, Victor Igbonefo juga turut berperan dalam membantu Chiangrai United meraih kemenangan 3-2 atas TTP Chiangmai akhir pekan kemarin. Saat tertinggal 1-0, Victor mampu menyamakan kedudukan yang memberikan pengaruh terhadap hasil akhir pertandingan. Setelah membuang peluang di menit ke-41, Victor mengubah papan skor menjadi 1-1 menjelang babak pertama berakhir. Ini menjadi gol pertama Igbonefo sejak dipinjam Chiangrai.

AlfinTuasalamony

C.S. Vise


Alfin Tuassalomony kembali mendapat kepercayaan masuk ke dalam starting line-up CS Vise pada akhir pekan kemarin. Namun performa Alfin masih belum membantu Vise menghentikan catatan buruk di dua laga sebelumnya, dan mereka harus puas bermain imbang tanpa gol melawan KV Oostende. “Permainan tadi sangat bagus untuk saya dan tim. Seperti biasa saya membantu serangan untuk tim,” ujar Alfin kepada laman resmi klub.

Syamsir Alam

C.S. Vise


Akhir pekan kemarin menjadi momen mengesankan bagi Syamsir Alam. Walau belum dijadikan starter, Syamsir diberikan kesempatan waktu bermain lebih banyak ketika masuk menggantikan Angelo Polizzi pada menit ke-68. Pada laga-laga sebelumnya, Syamsir kerap dimainkan menjelang laga berakhir, atau hanya menghangatkan bangku cadangan. Kendati demikian, Vise hanya bermain imbang tanpa gol melawan KV Oostende. “Pelatih memberikan kepercayaan kepada saya, dan makin lama menitnya makin banyak. Kepercayaan diri saya jadi lebih banyak, dan berharap kedepannya lebih baik,” ujar Syamsir kepada laman resmi klub..

Stefano Lilipaly

Almere City


Stefano tidak terlalu bermain mengesankan ketika Almere City dibekap pemuncak klasemen Divisi Dua Belgia MVV 2-1 di Maastricht akhir pekan kemarin. Almere sempat unggul lebih dulu, sebelum akhirnya tuan rumah membalikkan keadaan menjelang laga berjalan satu jam. Lilipaly kemudian ditarik keluar pada menit ke-72 untuk digantikan Ricardo Kip.


Maldini

S.A.D. Indonesia


Tim S.A.D. Indonesia U-17 harus puas bermain imbang 1-1 ketika menjamu Progreso. Sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama, S.A.D Indonesia akhirnya menyamakan kedudkan melalui Maldini. Namun hasil lumayan yang diraih tim U-17 tidak diikuti tim U-19. Melawan klub yang sama, sejumlah pemain U-17 juga diturunkan di laga ini. Namun mereka tidak bisa mengulang hasil sebelumnya, dan dipaksa menelan kekalahan 1-0 dari tim tamu. Progreso sudah harus bermain dengan sepuluh pemain sejak babak pertama setelah kiper mereka diganjar kartu merah.

Saturday, 22 September 2012

Jamie Carragher Puji Sikap Sir Alex Ferguson


Jamie Carragher, Liverpool

Sir Alex Ferguson mengirim surat terbuka kepada fans Manchester United, yang intinya meminta suporter Setan Merah menjaga sikap sebagai fans terbaik dunia.

Surat terbuka tersebut disampaikan Ferguson jelang pertandingan klasik antara Liverpool dan United yang akan digelar di Anfield, Minggu (23/9), setelah terungkapnya kebenaran tragedi Hillsborough yang menewaskan 96 orang, 23 tahun lalu.

Legenda The Reds Jamie Carragher pun memuji sikap pelatih veteran tersebut.

"Kami harus memberi selamat kepada Sir Alex Ferguson. Saya sangat mengapresiasi apa yang dia katakan dalam membangun pertandingan. Saya pikir suporter Liverpool sangat menghargai komentarnya," ujar Carragher.

Sementara itu, mengenai nyanyian minoritas pendukung United saat membekuk Wigan Athletic pekan lalu dikhawatirkan akan memicu bahaya. Namun, Carragher yakin suporter kedua tim akan mengesampingkan permusuhan.

"Semoga suporter kedua tim akan datang bersama, dan saya yakin mereka akan melakukannya. Saya belum pernah bermain di pertandingan seperti ini dalam hidup saya. Ada emosi normal, seperti biasanya melawan United. Tapi, ini akan ekstra spesial," lanjutnya.

"Saya harap kami memenangi pertandingan. Tapi, mungkin ada hal lebih penting dibandingkan hasil akhir," Carragher mengakhiri.

Arsenal Ikut Incar Isco


Isco, Malaga, Zenit


Isco termasuk pemain muda yang diincar sejumlah klub papan atas Eropa, berkat penampilam gemilangnya sepanjang musim lalu dan di awal musim ini.

Striker Malaga ini mencetak dua gol saat timnya bertemu Zenit di babak penyisihan grup Liga Champions. Kabar ketertarikan beberapa klub untuk berusaha mendatangkan pemain berusia 20 tahun itu pun semakin gencar.

Kabar terbaru dari Mirror Football menyebutkan, Arsenal juga tertarik mendapatkan pemain asal Spanyol tersebut. Sebelumnya, Isco dikait-kaitkan dengan Liverpool, Manchester United, Tottenham dan Juventus.

Arsenal ditengarai ingin mendatangkan penyerang baru karena kurang puas dengan kinerja Olivier Giroud yang masih belum mencetak gol.

Malaga sebenarnya tak ingin melepas Isco yang masih terikat kontrak sampai 2016, tapi ia mempunyai klausul pembelian sebesar £16 juta bagi klub lain yang ingin membelinya.

Jens Lehmann: Robin Van Persie Gabung Manchester United Demi Duit


UEFA Champions League; Robin van Persie, Manchester United v Galatasaray

Robin van Persie akhirnya meninggalkan Arsenal, klub yang dibelanya sejak delapan musim terakhir, dan menuju Manchester United di musim panas kemarin.

Selain soal paceklik gelar, The Gunners juga tidak mampu bersaing di bursa transfer yang diduga menjadi latar belakang kepergian sang kapten.

Bahkan sejumlah kalangan belakangan ini menyebut klub Meriam Muda London hanya sebagai "feeder", menyusul banyaknya bintang yang pergi dalam beberapa tahun terakhir.

Namun, legenda Jens Lehmann menilai keputusan Van Persie berganti seragam United sudah tepat, walau didasari faktor finansial.

"Ketika Anda melihat Robin van Persie--pemain ingin pergi karena alasan uang dan mungkin karena dia pikir di tempat lain akan lebih mudah meraih kemenangan, Anda harus membiarkannya pergi," papar Lehmann.

"Terutama karena dia hanya menyisakan satu tahun kontrak dan ketika dia memainkan musim pertama tanpa cedera dalam delapan atau sembilan tahun, jadi itu menjadi musim luar biasa untuk Robin."